Housekeeping Attendant

Do you like keeping up appearances? Are you passionate about having pillows plumped to perfection, mirrors gleaming and team sparkling? Then why not come and join us at the Radisson Hotel Group to…

Smartphone

独家优惠奖金 100% 高达 1 BTC + 180 免费旋转




Tutorial Akses Raspberry Pi Menggunakan Koneksi SSH via Kabel LAN

Kali ini saya ingin berbagi tips ketika akan melakukan development menggunakan Raspberry Pi tanpa menggunakan layar monitor, mouse dan keyboard tambahan. Yap, kita akan menggunakan koneksi ssh untuk mengaksesnya. Tentu ini akan mempermudah kita jika akan menggunakan Raspberry Pi dimanapun, misal di cafe, perpustakaan, dll. Cukup membawa laptop, kabel LAN, kabel micro USB dan Raspberry Pi itu sendiri di dalam ransel kita.

Bagi pengguna Windows, kalian bisa lihat tutorialnya Bang Farhan disini

Di tulisan ini, saya akan share untuk kalian yang menggunakan Ubuntu :

#1. Install OS Raspbian dan mengaktifkan SSH

Jika sudah melakukan instalasi OS Raspbian, selanjutnya kita perlu mengaktifkan ssh. Tetap dalam keadaan microSD terhubung dengan laptop kita, silakan buka folder /boot, lalu buat file baru beri nama ssh (tanpa ekstensi).

Buat file ssh
Isi folder /boot

Jika sudah, selanjutnya kita siap untuk booting Raspberry Pi. Masukkan microSD ke slot pada Raspberry Pi, hubungkan kabel LAN dari Raspberry Pi ke laptop, dan hidupkan Raspberry Pi dengan menghubungkan kabel micro USB dari port power Raspberry Pi ke port USB laptop kita.

#2. Share koneksi internet ke Raspberry Pi melalui kabel LAN

Agar Raspberry Pi dapat terhubung koneksi internet, kita akan berikan koneksi internet dari laptop kita melalui kabel LAN. Buka terminal, lalu ketik perintah berikut :

nm-connection-editor

Lalu akan muncul jendela Network Connections, edit konfigurasi Ethernet > Wired connection 1.

Network Connections

Pilih tab IPv4 Settings > Method, pilih Shared to other computers, lalu Save.

Editing Wired connection

Kadang kita perlu “cabut colok” kabel LAN, lalu kita bisa melanjutkan ke langkah berikutnya.

#3. Scan IP address Raspberry Pi

Selanjutnya, kita harus mengetahui IP address Raspberry Pi untuk koneksi menggunakan ssh. Untuk scan IP kita akan menggunakan tool nmap. Ketik perintah berikut pada terminal :

nmap 10.42.0.1/24

Lalu akan muncul hasil dari scanning IP melalui ethernet.

Nmap

Dalam kasus saya, IP address Raspberry Pi adalah 10.42.0.208. IP ini yang akan kita gunakan untuk ssh.

#4. Connect menggunakan ssh

Terakhir, kita akan akses Raspberry Pi menggunakan ssh. Ketik perintah berikut pada terminal :

Ketik yes untuk melanjutkan koneksi, lalu ketik password default “raspberry” dan selamat! Kita sudah masuk ke dalam terminal Raspberry Pi yang artinya, kita sudah berhasil untuk mengakses Raspberry Pi menggunakan koneksi SSH.

ssh connection

#5. Bonus! Menggunakan ekstensi Remote — SSH di Visual Studio Code

Ketika melakukan development di Raspberry Pi, saya ingin tetap menggunakan code editor favorit saya yaitu Visual Studio Code, sebisa mungkin menghindari editor nano, vim, dsb. Jika kalian sama seperti saya, kita bisa menggunakan ekstensi Remote -SSH dari Microsoft.

Cukup install dan tunggu beberapa saat. Setelah semua terinstall, kita dapat memulai membuat koneksi SSH ke Raspberry Pi. Klik ikon hijau “Remote Window” di ujung kiri bawah jendela Visual Studio Code, lalu pilih Remote-SSH : Connect to Host…

Connect to Host

Pilih +Add New SSH Host… lalu ketik perintah ssh seperti pada poin nomor 4.

ssh command

Lalu pilih konfigurasi file ssh, biasanya terdapat di folder /home/<user>/.ssh.

Setelah semua terkonfigurasi, kita bisa memulai koneksi. Klik kembali ikon hijau “Remote Window” di ujung kiri bawah, lalu pilih Remote-SSH : Connect to Host…, lalu pilih ip address Raspberry Pi yang akan kita remote. Tunggu beberapa saat untuk membuat koneksi. Berikut tampilan ketika kita sudah berhasil terkoneksi.

Remote — SSH connection

Contoh, saya memiliki file main.py di dalam direktori /home/pi/project. Untuk mengaksesnya, klik Open folder… lalu pilih direktori tersebut, dan klik OK. Selamat! Sekarang kita tetap bisa menggunakan Visual Studio Code di dalam Raspberry Pi melalui ekstensi Remote-SSH.

Contoh folder Project

Add a comment

Related posts:

Final design

A case study of how I approached to redesign an education consultancy website to improve the user experience and generate more inquiries.

Linux Basic Commands for Files

This blog explains some basic Linux commands to make, copy, rename files as well as make and remove directories. The command above will create a text file named ‘file’ with a word ‘test’ as its…

5 Tips for a Healthy Nighttime Routine

When it comes to getting a good night’s sleep, it’s not just about the quantity of hours you spend in bed, but also the quality of those hours. A healthy nighttime routine can help you fall asleep…